Mas Menteri sudah mengumumkan. Bahwa tahun ajaran baru akan dimulai pada tanggal 2 Juni 2020. Padahal pandemi Covid 19 masih demikian mewabah. Mungkin siswa dan guru akan masuk ke sekolah dengan memakai keamanan seperti di Negeri Cina sana. Ataukah dengan fasilitas seadanya. Jika itu terjadi,. Maka guru dan siswa akan sama-sama terancam keselamatannya.
Kalau menurut saya,akan lebih baik meneruskan pembelajaran jarak jauh saja. Namun semua itu bukan tanpa kendala. Siswa harus dibekali Android lengkap dengan paketannya. Dengan demikian tidak akan ada lagi keluhan dari siswa maupun wali siswa. Dengan alasan tidak memiliki android atau paketan. Sehingga mereka dengan mudah dapat mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran on line.
Untuk menjemput semua yang mungkin akan terjadi. Ada baiknya guru sudah mulai mempersiapkan diri. Membuat materi pelajaran yang sesuai untuk pembelajaran secara on line ini. Dengan demikian. Saat kegiatan pembelajaran telah resmi diterapkan. Maka guru tak lagi memiliki alasan untuk menolaknya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar