Sabtu, 11 September 2021

Ide Gila Kinanthi


IDE GILA KINANTHI
Oleh : Emi Sudarwati
Pandemi menoreh luka
Awan hitam bergelayut
Sisakan duka
Satu demi satu bunga 
Berguguran
Nama-nama tercinta
Sisakan duka
Diratap Kinanthi
Isak tangis tiada ujung
Kian menyesak 
Kurban panik mencari plasma
Mengiris hati Kinanthi
Relakan diri menjadi lilin
Virus bersemai dalam tubuh
Demi sebuah plasma
Untuk menghapus tangis
Kinanthi tak peduli
Suara-suara sumbang mencibir
Plasma dalam pelukan
Sukses sembuhkan luka
Tuhan
Di sepertiga malam
Memohon pertolongan yang maha Kuasa
Pandemi ini
Tak surutkan langkah tuk kibarkan 
Sang saka
Rayakan merdekaku
Rayakan merdekamu
Tersenyun walau luka masih berdarah
Tertawa walau duka di depan mata
Gugur satu tumbuh seribu
Badai korona menyapu jutaan nyawa
Tenggelamkan mimpi-mimpi 
Dalam kobaran api
Pandemi ini
Tak surutkan semangat menjunjung pancasila
Satu jiwa satu raga untuk satu nusa bangsa
Indonesia
Tuhan
Bawalah pergi jauh korona
Dari negeri tercinta
Di tanggal 17 Agustus nanti
Jauhkan segala wabah dari bumi pertiwi
Untuk selama-lamanya.
Bojonegoro, 11 Agustus 2021

BIOGRAFI PENULIS
Emi Sudarwati. Guru Bahasa Jawa di SMPN 1 Baureno.  Pengarang Novel Ngilon (2014), Novel Kinanthi (2017), INOBEL Juara 1 Nasional (2017), Kumpulan Esai Menulis dan Menerbitkan Buku untuk Keliling Nusantara dan Dunia (2019), Nulis Nganggo Alsara Jawa (2020), dan ratusan antologi Buku Patungan.  Pegiat Literasi Guru dan Siswa Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar